Manfaat Masker Strawberry

manfaat masker buah strawberry

Manfaat Masker Strawberry – Buah strawberry tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, akan tetapi buah ini juga bagus untuk perawatan kulit wajah seperti masker.

Ini karena strawberry ini mengandung fosfor, kalsium, zat besi, zat bromida, asam salisilat (dapat mengencangkan kulit), silica, serta vitamin B, C, E dan K.

Untuk lebih jelasnya silahkan simak artikel berikut ini.

Manfaat Masker Strawberry

manfaat masker strawberry untuk kulit wajah

Kabarnya menurut Dr. Rashmi Shetty menggunakan masker buah-buahan merupakan metode kuno yang sangat aman, alami dan efektif untuk merawat kulit.

Dr. Rashmi Sheety juga mengatakan bahwa kandungan air dalam buah-buahan bisa untuk melembabkan kulit secara alami dan zat asamnya mampu menembus sel-sel kulit mati tanpa merusak kulit.

Berikut beberapa manfaat dan cara pembuatan masker strawberry.

Melindungi Kulit dari Sinar UV

Kandungan strawberry yang kaya akan vitamin C dan ellegic acid sebagai antioksidan yang berguna untuk mencegah kerusakan kulit akibat polutan.

Vitamin C nya juga membantu memproduksi kolagen, membuat kulit tetap kencang dan elastis.

Berikut cara pembuatannya:

  1. Haluskan atau blender ½ gelas buah strawberry.
  2. kemudian oleskan pada wajah hingga merata.
  3. Lalu, diamkan selama beberapa menit (3-5 menit) dan bilas wajah sampai bersih.

Sebagai Scrub untuk Kulit Berminyak

Buah strawberry juga mengandung enzim yang berguna untuk yang bisa mengatasi kulit berminyak, sehingga kulit menjadi lebih halus.

Berikut cara peracikannya:

  1. Blender ¼ gelas barley flake mentah (belum dimasak) dengan campuran yogurt strawberry.
  2. Oleskan dan gosokkan masker tersebut pada wajah selama 5 menit (hindari daerah sekitar mata).
  3. Bilas wajah dengan air hangat lalu, keringkan dengan handuk lembut.

Baca Juga: Manfaat Masker Tomat

Membantu Wajah Tampak Lebih Bersinar dan Segar

Selain itu masker strawberry juga bisa mencerahkan kulit wajah sehingga tampak lebih segar. Berikut cara peracikannya:

  1. Haluskan 5 buah strawberry segar dan campurkan dengan 1 sdt cuka apel serta, tepung beras secukupnya
  2. Oleskan masker tersebut pada wajah, hindari daerah sekitar mata dan biarkan hingga mengering.
  3. Setelah kering, bersihkan wajah dengan air dingin.

Mengangkat Sel-sel Kulit Mati

Kandungan alpha hydroxy acids alamiahnya dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati, juga dapat membantu memperlambat penuaan kulit.

Berikut cara pembuatan dan penggunaannya:

  1. Blender ¼ gelas barley flake mentah (yang belum dimasak) dengan campuran yogurt strawberry.
  2. Oleskan dan gosokkan masker tersebut pada wajah selama 5 menit (hindari daerah sekitar mata).
  3. Bilas wajah dengan air hangat lalu, keringkan dengan handuk yang lembut.

Baca Juga: Manfaat Masker Alpukat

Dapat Mengencangkan Kulit Wajah

Kandungan asam salisilat salah satu jenis asam hidroksi pada buah strawberry dapat berguna untuk mngencangkan kulit. Berikut cara peracikannya:

  1. Haluskan beberapa buah strawberry kemudian, campurkan sedikit putih telur, 1 sdm air mawar, dan beberapa tetes minyak esensial (yang aman untuk kulit yang berefek menyegarkan).
  2. Oleskan 2 sdm masker tersebut pada wajah dan leher. Diamkan selama 15 menit.
  3. Bilas dengan air bersih atau air hangat. Masker tersebut dapat digunakan seminggu 2x.

Menghaluskan dan Mengatasi Kerutan Halus Pada Kulit

Kandungan enzim pada buah strawberry berguna untuk menghaluskan dan mempercantik kulit. Berikut cara peracikannya:

  1. Haluskan 3 ons strawberry segar sampai halus.
  2. Campurkan strawberry yang telah dihaluskan dengan ½ sdm susu murni dan ½ sdm terigu.
  3. Oleskan masker tersebut pada wajah dan leher. Diamkan selama 10-15 menit.
  4. Setelah meresap, bersihkan wajah dengan air hangat lalu, bilas dengan air dingin.

Mengangkat Kotoran dari Pori-pori Wajah

Kandungan salicylic acid pada strawberry dapat mengangkat kotoran dari pori-pori wajah yang dapat mengembalikan rona cerah wajah. Berikut cara peracikannya:

  1. Campurkan 3-4 buah strawberry yang telah dihaluskan dengan 2 sdm jus lemon, 1 sdm yogurt dan 1 sdm madu hingga berbentuk seperti pasta.
  2. Oleskan masker tersebut pada wajah dan diamkan selama 8-10 menit.
  3. Bilas wajah sampai bersih.

Baca Juga: Manfaat Masker Spirulina

FAQ

Apa masker strawberry memiliki efek samping ?

Untuk efek samping sendiri sih belum pernah ada kejadian, kalaupun ada pasti pengguna tersebut memiliki riwayat kulit, seperti kulit yang sensitif ataupun alergi terhadap buah ini.

Apakah masker strawberry bisa menghilangkan jerawat ?

Selama ini belum ada penelitian bahwa masker strawberry ini bisa menghilangkan jerawat. Jadi bisa disimpulkan masker strawberry ini cocok untuk para wanita yang ingin melakukan perawatan wajah saja.

Sumber:

Muliyawan, Dewi dan Suriana, Neti. 2013. A-Z Tentang Kosmetik. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Surtiningsih. 2005. Cantik dengan Bahan Alami Cara Mudah, Murah dan Aman Untuk Mempercantik Kulit. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Go Dok. 2019. Beauty Clopedia 110 Rahasia Cantik Alami. Jakarta: PT Grasindo.

Alumni Universitas Islam Negeri Malang Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) yang hobi menulis artikel kesehatan dan kecantikan.