Zaman sekarang ini banyak sekali orang yang berlomba-lomba membagun sebuah start up atau pun bisnis offline seperti fashion, kuliner, travel, dan masih banyak lagi.
Terkadang kita juga sering beranggapan “bahwa bisnis itu harus punya modal, punya ini, punya itu dan lainnya”.
Padahal jika kita lihat baik-baik di era modern ini banyak sekali peluang bisnis online yang tidak perlu banyak modal, tidak perlu punya banyak karyawan dan lain sebagainya.
Yang hanya kita perlukan hanya niat dan usaha saja, nah disini saya ingin sedikit berbagi mengenai peluang bisnis online yang tidak perlu modal yang banyak, cukup dengan internet dan ketekunan saja.
Ingin tahu apa saja bisnis online tersebut? yuk, simak artikel berikut ini.
1. Bisnis Afiliasi
Apa itu afiliasi?
Afiliasi adalah sebuah istilah dimana initinya kita sebagai pihak ke-3 yang memasarkan produk orang menggunakan link khusus sebagai media pemasarannya. Jika produk tersebut terjual maka kita akan mendapatkan komisi.
Dalam bisnis ini kita tidak perlu repot dalam melayani pembeli, mulai dari pertanyaan, komplain dan lain-lain. jadi cukup hanya memasarkannya saja, bisa lewat instagram, facebook ataupun website anda sendiri.
Lalu produk apa saja yang bisa saya pasarkan dalam bisanis afiliasi ini?
Banyak sekali produk yang bisa Anda pasarkan, mulai dari properti, produk kesehatan, produk kecantikan, produk digital, jasa, pulsa, kuota, token, dan masih banyak lagi.
2. Bisnis Menjual Jasa Online
Selain bisnis afiliasi kita juga bisa membuka jasa online, untuk bisnis ini sangat cocok untuk anda yang memiliki keterampilan seperti desain, ataupun yang suka menulis.
Jadi bagi Anda yang memiliki keterampilan ataupun minat dalam bidang tertentu bisa sekali berbisnis online dalam menjual jasa.
Lalu jasa online apa saja yang bisa kita tawarkan?
Jasa Menulis Artikel: Bagi Anda yang memiliki minat dan hobi dalam menulis sesuatu hal mulai dari cerpen, puisi, informasi dan lain sebagainya, Anda bisa memulai bisnis online dengan menjual jasa Artikel.
Jasa Desain Grafis: Untuk bisnis ini sangat relevan sekali jika anda memiliki kemampuan dalam hal desain grafis. Karena kalau dilihat bisnis ini juga sangat potensial sekali, karena banyak sekali orang yang membutuhkan jasa edit foto dan juga pembuatan logo.
Jasa Pembuatan Website: Saat ini masih banyak bisnis offline yang terkadang masih kesusahan dalam membuat toko online sendiri. Nah, bisnis jasa ini juga termasuk potensi yang bisa Anda garap, karena memang membuat website itu sangatlah mudah jika Anda pernah belajar caranya.
Jasa Pemasaran Online: Ini juga salah satu bisnis yang potensial, jasa pemasaran online ini bisa berupa iklan seperti google ads, facebook ads, dan instagram ads. Selain itu juga Anda bisa juga memasarkan produk orang lewat website Anda sendiri dan juga email marketing.
3. Bisnis Dropship
Bisnis dropship adalah salah satu jenis bisnis online yang paling banyak keuntungannya dibandingkan dari jasa ataupun afiliasi.
Kenapa bisa begitu?
Pertama, saya sendiri juga masih menjalani bisnis dropship. Kedua, bisnis dropship ini sangat tidak mudah dalam menjalankan prosesnya mulai dari mencari supplier sampai melayani pembeli.
Ketiga, yang perlu kita garis bawahi bahwa bisnis dropship ini tidak perlu adanya produk, istilahnya sih yang tinggal jual. Jadi keuntungannya jelas lebih jauh dibandingkan bisnis online diatas tadi. Hanya saja, bisnis ini semuanya kita yang mengerjakan.
Seperti mencari supplier yang memang benar memiliki produk dan harga yang sangat jauh sekali dari pasar.
Lalu, bagaimana cara menjadi dropshipper?
Sebenarnya banyak hal yang harus dibahas dalam bisnis dropship ini. Cuma saya mau menyarankan saja untuk anda yang gak mau ribet cari supplier sana-sini ngurusin uang masuk dan uang keluar.
Cukup klik link daftar reseller di website serbu.id dan ikuti intruksinya, Insya Allah dengan sendirinya Anda akan faham bagaimana cara menjadi dropshipper.
demikian itu sedikit tentang peluang bisnis online, semoga artikel ini bisa memberikan anda sedikit pencerahan, sampai jumpa.