Manfaat Buah Delima

manfaat buah delima

Manfaat Buah Delima – Anda semua tentu sudah mengenal buah delima, buah yang identik dengan warna merah dan juga memiliki rasa yang manis. Buah delima juga merupakan jenis buah yang paling banyak disukai masyarakat Indonesia.

Buah delima (punica granatum) berasal dari Negara Timur Tengah tepatnya di iran, buah ini juga banyak ditemui di daerah mediterania. Tahukah Anda, dalam ajaran islam ternyata buah ini juga memiliki julukan yang sama dengan buah zaitun dan juga buah tin yaitu julukan “buah surga”.

Buah Delima dalam Al Qur’an dan Hadist

Berikut ini beberapa bukti dalam Al Qur’an dan Hadist tentang keistimewaan buah delima:

Q.S Ar-Rahman ayat 68

Q.S Al-An’am ayat 99

Q.S Al-An’am ayat 141

Hadist Nabi tentang buah delima

Kandungan Nutrisi Buah Delima

Berikut kandungan nutrisi dalam buah delima berdasarkan perhitungan 100 gram buah delima:

Nutrisi/Gizi Kandungan AKG%
Kalori (Energi) 83 (348kj) 4%
Karbohidrat 18.7 g 6%
Air 77,9 g
Protein 1,7 g 3%
Gula 13,7 g
Serat 4 g 16%
Lemak 1,2 g 2%
Vitamin A 0,0 IU 0%
Vitamin C 10,2 mg 17%
Vitamin D
Vitamin E (Alpha Tocopherol) 0,6 mg 3%
Vitamin K 16,4 mcg 21%
Vitamin B1 (Thiamine) 0,1 mg 4%
Vitamin B2 (Riboflavin) 0,1 mg 3%
Vitamin B3 (Niacin) 0,3 mg 1%
Vitamin B5 (Pantothenic acid) 0,4 mg 4%
Vitamin B6 0,1 mg 4%
Vitamin B9 (Folat) 38 mcg 10%
Kolin 7,6 mg
Betaine
Kalsium 10 mg 1%
Zat Besi 0,3 mg 2%
Magnesium 12 mg 3%
Manganese 0,1 mg 6%
Fosfor 36,4 mg 4%
Potassium (Kalium) 236 mg 7%
Sodium 3 mg 0%
Seng (Zinc) 0,4 mg 2%

Manfaat Buah Delima untuk Tubuh

manfaat buah delima bagi tubuh

1. Menyehatkan sistem pencernaan

Salah satu cara menjaga kesehatan sistem pencernaan yakni dengan mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung banyak serat. Buah delima sendiri memiliki serat yang terbilang cukup untuk memenuhi kebutuhan sehati-hari.

2. Meningkatkan sistem imun tubuh

Anda tentu sudah sangat familiar dengan kandungan vitamin C dan juga antioksidan. Kandungan ini sudah terbukti mampu memingkatkan sistem kekebalan tubuh dan menangkal sel berbahaya radikal bebas yang bisa menyebabkan penyakit kronis.

Buah delima sendiri setidaknya mengandung sedikitnya 40% vitamin C dari kebutuhan harian Anda. Selain itu ia juga mengandung senyawa antioksidan yang bekerja melawan peradangan tubuh.

Baca Juga: Manfaat Buah Naga

3. Mengatasi penyakit jantung

Ada sebuah penelitian yang menunjukkan bahwa jika seseorang mengkonsumsi 200 ml jus buah delima setiap hari dalam 3 bulan, maka dapat emembantu mengatasi gejala iskemia yang disebabkan adanya penyempitan pembuluh darah pada jantung.

Selain mengatasi iskemia, buah delima juga sangat baik dalam menjaga kesehatan jantung dalam mencegah penyumbatan pembuluh darah.

4. Menurunkan tekanan darah

Anda tentu sudah tahu tentang hipertensi atau tekanan darah tinggi, salah satu kondisi yang bisa menyebabkan stroke dan penyakit jantung. Nah, ada kabar baik nih ternyata buah delima ini juga bisa menurunkan tekanan darah lo.

Seperti yang dikutip dari Healthline, sebuah penelitian mengungkapkan bahwa jika seseorang rutin mengkonsumsi 150 ml jus buah delima selama dua minggu, maka dapat menurunkan kadar tekanan darah sistolik.

Selain itu jus buah delima memiliki kandungan antioksidan polifenol yang dapat membantu melawan peradangan pembuluh darah dan juga aterosklerosis.

5. Mengobati nyeri artritis dan persendian

Radang sendi atau artitis merupakan sebuah kondisi peradangan atau inflamasi yang terjadi pada bagian sendi. Gejala yang akan Anda rasakan saat mengalami radang persendian seperti:

  • Nyeri pada sendi dan otot.
  • Kaku dan gerakan persendian terbatas.
  • Otot disekitar sendi terasa kukuatannya menurun.
  • Kulit disekitar sendi terasa hangat dan berubah kemerahan.

Ada sebuah studi dari PubMed yang mengungkapkan bahwa buah delima ini memiliki sifat antiradang yang bisa mengatasi peradangan osteoarthritis.

Tidak cukup sampai disitu, ternyata ekstrak buah delima juga mengandung antioksidan yang bernama flavonoid yang dapat membantu melawan sel-sel penyebab radang sendi.

6. Mengobati disfungsi ereksi

Disfrungsi ereksi adalah adalah kondisi tibuh tidak mampu mempertahankan ereksi dengan baik saat berhubungan badan. Disfungsi ereksi ini banyak terjadi pada pria.

Ada sebuah studi pada tahun 2007 mengungkapkan bahwa seseorang jika rutin meminum 8 ons jus buah delima hingga 2-8 minggu secara berturut-turut, maka tingkatan stres oksidatif dalam tubuh menjadi berkurang.

Ini karena buah delima memiliki antioksidan yang mampu menurunkan oksidatif pada plasentan.

Baca Juga: Manfaat Buah Plum

7. Mengatasi infeksi virus dan bakteri

Dilansir dari PubMed, menyatakan bahwa buah delima termasuk jenis buah yang menghasilkan sifat anti-jamur dan juga anti-bakteri.

Efek dari anti-jamur dan anti-bakteri dari buah delima ini mampu melindungi tubuh dari infeksi dan peradangan seperti periodontitis, gingivitis, dan denture stomatitis.

8. Membantu meningkatkan daya ingat

Sebuah penelitian dari National Center for Biotechnology Information, terhadap 28 orang dewasa yang memiliki masalah penyakit Alzheimer, mereka semua mengalami peningkatan yang signifikan terhadap memori verbal dan juga penglihatan setelah rutin meminum 240 ml jus buah delima.

9. Membantu mengatasi kolesterol jahat

Sebuah penelitian dari Shahid Beheshti University of Medical Sciences, mengungkapkan penelitian terhadap 2 orang dewasa yang memiliki diabetes dan kolesterol yang tinggi dengan minum rutin jus buah delima selama 4 minggu.

Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa mereka mengalami penurunan kadar kolesterol buruk (LDL) dan kadar gula yang sangat signifikan.

10. Membantu melawan kanker prostat

Kanker prostat adalah sel kanker yang berkembang pada kelenjar prostat, kanker ini kebanyakan terjadi pada pria. Prostat sendiri merupakan kelenjar kecil yang terletak pada dasar kandung kemih.

Dilansir dari PubMed, sebuah studi laboratorium menemukan bahwa ekstrak buah delima mampu memperlambat reproduksi sel kanker bahkan bisa menginduksi apoptosis.

Menariknya, penelitian ini juga pernah diuji terhadap orang yang memiliki kanker prostat dengan meminum 240 ml jus buah delima setiap harinya, hasilnya mampu meningkatkan periode hidup seseorang tersebut yang tadinya difonis hanya bisa bertahan selama 15 bulan menjadi 54 bulan.

11. Membantu melawan kanker payudara

Manfaat buah delima selanjutnya yakni mampu menghambat pertumbuhan kanker payudara ini telah dibuktikan oleh Department of Pharmacology, Faculty of Pharmacy, Anadolu University, Eskisehir, Turkey.

Ini karena ekstrak buah delima memiliki antioksidan yang mampu menghambat sel reproduksi kanker payudara bahkan bisa mematikan sel kanker tersebut, namun untuk studi ini masih perlu pendalaman laboratorium kembali.

12. Nutrisi tambahan untuk ibu hamil

Nah, untuk bunda yang sedang hamil bisa juga mencoba buah delima untuk memenuhi nutrisi tambahan. Karena buah delima ini juga memiliki kandungan asam folat yang sangat baik untuk perkembangan janin.

Selain itu juga buah delima kaya akan mineral dan vitamin yang sangat baik untuk menjaga kesehatan ibu hamil da juga janin yang ada dalam rahim.

Baca Juga: Manfaat Buah Tin

Cara Mengolah Buah Delima

cara mengolah buah delima

Disini saya akan memberikan contoh cara membuah jus buah delima, berikut ini beberapa bahan yang kita perlukan:

  • Mangkuk besar, pisau, saringan, dan blender.
  • 1-2 buah delima.
  • gula sesuai selera.
  • air secukupnya.

Langkah-langkah membuat jus buah delima:

  1. Potong buah delima, kemudian masukkan kedalam mangkung besar yang sudah berisi air.
  2. Pisahkan biji dari buah delima dari selaputnya yang bewarna kuning keputihan.
  3. Buang selaput dan juga kulit dari buah delima..
  4. Saringlah air dari bakom tadi dan sisakan bijinya saja, lalu masukkan kedalam blender.
  5. Nyalakan blender hingga biji dari buah delima menjadi halus.
  6. Saring kembali daging buah delima tadi hingga menyisakan sarinya saja.
  7. Tambahkan gula dan air secukupnya, sessuai selera Anda.
  8. Jus buah delima siap dinikmati.

Pertanyaan Seputar Buah Delima

Apa saja efek samping dari buah delima?

Umumnya buah delima ini tidak memiliki efek samping, tapi jika Anda memiliki alergi terhadap buah ini sebaiknya tidak mengkonsumsi, karena bisa menyebabkan gatal-gatal. Jadi sebelum memakan buah ini kalau bisa berkonsultasi terlebih dahulu.

Apakah penderita diabetes boleh mengkonsumsi buah delima?

Untuk saat ini belum ada penelitian yang menunjukkan bahwa buah delima bisa memberikan efek samping terhadap penderita diabetes. Tapi tetap saja para penderita diabetes tidak boleh berlebihan dalam mengkonsumsi delima, karena masih mengandung gula yang cukup tinggi.

Bolehkah mengkonsumsi kulit buah delima?

Saat ini belum ada penelitian yang mendalam tentang kulit dari buah delima. Malah ada yang menyatakan bahwa kulit delima ini mengandung toksin, jadi untuk bejaga-jaga sebaiknya tidak perlu dimakan.

Itulah beberapa ulasan mengenai manfaat buah delima, semoga artikel ini bisa memberikan pencerahan bagi Anda yang masih awam.

Sumber referensi: Data kandungan nutrisi buah delima dikutip dari SELF Nutritions Data. Untuk manfaat buah delima diambil dari berbagai sumber penelitian:

Sharma, P., McClees, P., & Afaq, F. NCBI. Pomegranate for Prevention and Treatment of Cancer: An Update. Molecules (Basel, Switzerland). 2017. 22(1), pp. E177.

Wang, et al. NCBI. Vasculoprotective Effects of Pomegranate (Punica granatum L.). Frontiers in Pharmacology. 2018. 9, pp. 544.

United States Department of Agriculture Agricultural Research Service USDA (2018).Full Report (All Nutrients): 09286, Pomegranates, raw.

Department of Environmental Health Sciences, University at Albany, State University of New York, Albany, New York; Cancer Research Center, University at Albany, Rensselaer, New York.

Alumni Universitas Islam Negeri Malang Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) yang hobi menulis artikel kesehatan dan kecantikan.